Ternyata Ini Loh Manfaat Mentimun Untuk Kesehatan Tubuh Kita

Manfaat Mentimun untuk Kesehatan – Mentimun atau ketimun biasanya kita gunakan sebagai bahan acar atau lalapan ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh loh.

Selain mengandung banyak air, sayuran ini pun mengandung mineral dan vitamin yang sangat baik untuk nutrisi tubuh. Karena kandungan inilah manfaat kesehatan dari mentimun dan manfaat mentimun untuk kecantikan kulit kita tidak perlu diragukan lagi.

Menurut wikipedia, Mentimun, timun, atau ketimun (Cucumis sativus L) termasuk suku labu-labuan atau Cucurbitaceae) merupakan tumbuhan yang menghasilkan buah yang dapat dimakan. Buahnya biasanya dipanen ketika belum masak benar untuk dijadikan sayuran atau penyegar. Kandungan airnya yang tinggi sehingga membuat mentimun berfungsi menyejukkan.
manfaat mentimun untuk kesehatan

Berikut ini adalah beberapa manfaat kesehatan dari mentimun yang perlu Anda ketahui:

1. Mengandung Banyak Antioksidan

Manfaat mentimun yang pertama adalah karena mengadung banyak antioksidan seperti beta karoten, vitamin C, dan antioksidan flavonoid yang mampu memerangi serangan radikal bebas yang berasal dari polusi penyebab penuaan dini dan penyakit lainnya seperti kanker.

2. Mencegah Dehidrasi

Kandungan air pada mentimun mencapai 95% sehingga sangat baik dikonsumsi untuk mencegah / menghindari dehidrasi. Untuk mendapatkan manfaat mentimun ini, Anda dapat mengkonsumsinya secara langsung, namun bila bosan maka Anda pun dapat membuat infused water dengan cara memasukan irisan mentimun ke dalam toples berisi air lalu disimpan dalam lemari es setidaknya selama sejam sebelum disajikan, tentunya akan lebih menyegarkan.

3. Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat mentimun untuk kesehatan tubuh ini dikarenakan kandungan potassium / kalium di dalamnya sehingga dapat mengurangi kadar natrium dalam tubuh penyebab hipertensi.

Baca juga:   Kayu Manis: Kandungan Nutrisi, Manfaat Kesehatan, dan Cara Mengolahnya

4. Menyehatkan Tulang

Manfaat mentimun lainnya untuk kesehatan tubuh yaitu berperan dalam menyehatkan tulang karena memiliki kandungan vitamin K. Kekurangan vitamin K dalam tubuh dapat memicu peningkatan risiko patah tulang.

5. Merawat Kulit

Selain manfaat mentimun untuk kesehatan tubuh, mentimun pun dapat dimanfaatkan untuk kecantikan loh terutama bagi Anda yang memiliki masalah jerawat. Anda dapat mengkonsumsi mentimun secara langsung atau menggunakan masker mentimun di wajah Anda.

Manfaat mentimun lainnya adalah mampu mengurangi iritasi / peradangan pada kulit dan memberikan efek pendinginan. Anda cukup mengaplikasikan irisan mentimun pada kulit yang sakit atau terbakar.

Selain itu, bagi Anda yang memiliki masalah kantung mata, Anda pun dapat mengkompres mata Anda dengan irisan mentimun.

Itulah beberapa manfaat mentimun untuk kesehatan tubuh dan kecantikan kulit Anda. Untuk hasil terbaik, sebaiknya Anda menggunakan mentimun yang masih segar, berwarna hijau, dan kedua ujungnya berbentuk bulat karena mengandung banyak air / tidak keriput.

Bila Anda tidak langsung menggunakannya, simpanlah mentimun tsb di lemari es. Sebuah mentimun segar dapat bertahan kesegarannya hingga seminggu di lemari es.