About Us
SehatPlus.org merupakan sebuah situs online yang bergerak di bidang kesehatan, hadir pertama kali di internet pada tanggal 5 Mei 2015 dengan nama Dunia Kesehatan.
Tujuan didirikannya Web Dunia Kesehatan ini adalah selain membagikan ilmu kesehatan yang diperoleh oleh pemilik situs ini saat di bangku kuliah, juga untuk untuk memberikan informasi yang lengkap dan akurat mengenai penyakit, tips kesehatan, dan tips kecantikan untuk para pengguna internet.
Kami tahu bahwa topik kesehatan merupakan topik yang bukan main-main karena menyangkut tentang kehidupan seseorang. Justru hal inilah yang menjadi tantangan bagi kami untuk memberikan informasi selengkap, seakurat dan semudah mungkin dipahami oleh para pembaca, apalagi di jaman sekarang ini banyak sekali informasi di internet yang menyesatkan pembacanya.
Oleh karena itu kami berusaha memberikan informasi yang benar dengan beberapa referensi dari sumber yang terpercaya. Dan kami pun akan terus meng- update informasi tsb agar tetap sesuai dengan perkembangan jaman, perkembangan ilmu pengetahuan, dan perkembangan teknologi.
Walaupun demikian, kami mengharapkan penggunaan informasi di situs ini hanya sebagai penambah wawasan saja dan bukan sebagai pengganti pendapat para profesional seperti dokter maupun apoteker. Kami harapkan pembaca pun untuk senantiasa kritis terhadap isi dari situs ini.
Situs ini dimiliki oleh perseorangan yang berperan sebagai admin dan penulis utama. Namun kami pun tidak menutup kemungkinan ada beberapa konten yang ditulis oleh penulis lainnya.
Redaksi SehatPlus.org:
Pemilik : Ani Kustini S.Si, Apt.
Admin : Ani Kustini S.Si, Apt.
Kontributor: Irfan
Alamat Redaksi : Komplek KemHan Cibubur, Jakarta Timur
Email: [email protected]
Akhir kata, semoga keberadaan situs ini dapat bermanfaat bagi pembaca semua dan semoga Indonesia semakin sehat ..
Bila ada pertanyaan, kritik ataupun saran, silahkan hubungi kami 🙂
Wassalam,
admin