Sayuran sawi hijau merupakan sumber nutrisi penting yang menawarkan berbagai manfaat kesehatan

Menstruasi tidak lancar atau haid tidak teratur adalah suatu kondisi ketika siklus menstruasi menjadi lebih cepat, lebih lambat, terlewat beberapa bulan, atau bahkan tidak terjadi sama sekali. Menstruasi sendiri adalah siklus alamiah pada wanita yang menginjak usia produktif yang seharusnya terjadi setiap bulannya.

Menstruasi tidak lancar memang sangat mengganggu para wanita terutama bila Anda ingin melakukan program kehamilan dengan sistem kalender. Untuk itu pada kesempatan ini, blog Dunia Kesehatan mengajak Anda untuk mempelajari lebih lanjut mengenai penyebab dan cara mengatasi haid tak teratur ini.

Menstruasi terjadi ketika ada peluruhan dinding rahim yang kaya akan darah karena tidak terbuahinya sel telur yang terjadi setiap bulannya. Proses menstruasi sendiri biasanya terjadi selama 3-7 hari dengan siklus menstruasi antara 21-35 hari sekali. Namun fase menstruasi pada setiap wanita berbeda-beda, ada yang mengalami lama menstruasi lebih lama namun ada pula yang lebih pendek, begitu pula dengan siklus menstruasinya, ada yang mengalami menstruasi tidak lancar namun ada pula yang lancar.

 penyebab menstruasi tidak lancar dan cara mengatasinya

Pengertian Menstruasi Tidak Lancar

Seseorang dapat dikatakan mendapatkan haid yang tidak teratur atau menstruasi tidak lancar saat siklus bulanan tsb terjadi kurang dari 21 hari atau lebih dari 35 hari atau lama menstruasi yang dialami berubah-ubah setiap bulannya. Selain itu seseorang dapat dikatakan mengalami haid tak teratur juga saat volume darah menstruasi juga berubah-ubah tiap bulannya, yaitu kadang sedikit dan kadang banyak.

Jenis-Jenis Menstruasi Tidak Lancar

Berikut ini adalah beberapa kondisi medis yang erat hubungannya dengan masalah haid tak teratur:

  • Metrorrhagia adalah kondisi seseorang mendapatkan menstruasi yang rutin terjadi namun tidak teratur.
  • Menometrorrhagia adalah kondisi ketika seseorang merupakan pendarahan menstruasi yang lebih banyak dan lebih lama namun siklusnya sendiri rutin terjadi.
  • Oligomenorrhea adalah kondisi ketika seseorang mendapatkan siklus menstruasi lebih dari 35 hari, sehingga menstruasi hanya terjadi sekitar 6-8 kali setiap tahunnya.
  • Amenorrhea adalah kondisi ketika seseorang tidak mendapatkan menstruasi selama 3 bulan atau lebih.

Apa Yang Menyebabkan Menstruasi Tidak Lancar?

Berikut ini adalah beberapa penyebab haid tidak teratur yang perlu Anda ketahui:

1. Ketidakseimbangan Hormon Reproduksi
Saat Anda memasuki fase pubertas dan mendapatkan menstruasi untuk pertama kali maka biasanya pada tahun pertama tsb Anda akan mendapatkan menstruasi tidak lancar. Penyebabnya adalah ketidakseimbangan hormon reproduksi. Begitu pula saat Anda akan mengalami menopause (mendekati masa akhir produktif dan tidak akan mengalami menstruasi lagi) maka Anda pun akan mendapatkan haid yang tidak teratur.

2. Kehamilan
Penyebab terlambatnya menstruasi atau Anda tidak mendapatkan haid mungkin saja kehamilan. Cobalah lakukan pemeriksaan kehamilan seperti menggunakan tes urin atau USG. Saat masa-masa awal kehamilan, kadang banyak wanita mengeluhkan mendapatkan menstruasi tidak lancar yaitu adanya bercak darah namun sebetulnya itu bukan menstruasi.

Baca juga:   Benarkah Penyebab Sering Kentut Adalah Hal Serius?

3. Alat Konstrasepsi
Penggunaan beberapa alat kontrasepsi seperti pil KB atau IUD (spiral) dapat menyebabkan gangguan menstruasi seperti menstruasi tidak lancar, volume darah lebih banyak dari biasanya, atau juga sakit perut saat menstruasi. Penggunaan pil KB pun dapat menyebabkan volume darah lebih sedikit pada awal penggunaan atau bahkan Anda tidak akan mendapatkan siklus bulanan pada beberapa bulan pertama.

4. Gangguan Hormon Tiroid
Hormon tiroid sangat berperan dalam pengaturan metabolism tubuh. Saat Anda mengalami masalah tiroid maka Anda akan mengalami perubahan berat badan secara drastis dan juga dapat mempengaruhi siklus bulanan Anda menjadi menstruasi tidak lancar.

5. Adanya Kista di Dalam Indung Telur
Keberadaan kista di dalam indung telur pun dapat menjadi penyebab menstruasi tidak lancar. Adanya kista ovarium ini akan mempengaruhi ketidakseimbangan hormone reproduksi juga akan mempengaruhi proses pelepasan sel telur sehingga Anda tidak mengalami haid atau bila mengalami haid pun maka volume darah hanya sedikit saja. Kondisi medis seperti ini disebut juga sindrom ovarium polikistik.

6. Gaya Hidup Tidak Seimbang
Gaya hidup pun berperan menjadi penyebab menstruasi tidak lancar. Misalnya Anda mengalami penurunan berat badan yang berlebihan atau justru Anda memiliki kelebihan berat badan. Selain itu olahraga yang berlebihan atau adanya stress pun dapat mempengaruhi siklus haid Anda.

Itulah beberapa penyebab menstruasi tidak lancar yang perlu diketahui. Bila Anda merasa gaya hidup Anda biasa saja, atau Anda bukan sedang mengalami menstruasi pertama kali atau bukan pula menopause, tidak hamil dan tidak menggunakan alat kontrasepsi, sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter kepercayaan Anda untuk memastikan penyebab haid tak teratur tsb secara tepat, apakah ada gangguan hormon tiroid atau adanya kista ovarium.

Cara Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar

Berdasarkan penyebabnya, maka berikut ini adalah beberapa cara yang dapat digunakan untuk mengatasi menstruasi tidak lancar atau haid tidak teratur:

  • Melakukan gaya hidup sehat misalnya olahraga teratur, istirahat yang cukup, makan makanan sehat dengan pola seimbang.
  • Lakukan penanganan stress yang baik misalnya berbicara dengan teman atau bila parah lakukan konseling dengan para ahli.
  • Mengganti alat kontrasepsi.
  • Melakukan pengobatan tiroid.
  • Melakukan pengobatan sindrom ovarium polikistik, seperti pengobatan diabetes atau pengembalian tingkatan hormon. Selain itu, turunkan berat badan dengan cara sehat jika Anda menderita sindrom ovarium polikistik dengan berat badan berlebih.

Itulah beberapa cara mengatasi menstruasi tidak lancar yang perlu diketahui. Pada umumnya masalah haid tidak teratur memang tak memerlukan pengobatan medis, namun bila Anda mengalami haid yang tidak biasa, terlalu banyak, dan terjadi lebih dari 7 hari, sebaiknya segera konsultasikan ke dokter kepercayaan Anda. Semoga bermanfaat …

image credit: menstrualcupreviews.net